Wednesday, August 13, 2008

Resep Tiramisu Cheese Cake

Dasar/alas:
Sponge cake ukuran 20 x 20 cm, potong membulat


Adonan Cream:
- 5 sdt gelatin bubuk
- 5 sdt air hangat
- 3 sdt bubuk kopi instan
- 30 ml rum/liqueur
- 500 gr daub lecream/krim kental
- 600 gr cream cheese
- 130 gr gula halus

Hiasan:
- 1 sdm bubuk kopi/cokelat
- chocolate chips secukupnya
- 100 gr buttercream/whipped cream

Tips cara Membuat:
1. Campur gelatin dgn air hangat, tim di atas panci berisi air hangat hingga gelatin larut. Tambahkan kopi instan rum/liqueur. Aduk rata, sisihkan.

2. Taruh double cream dlm mangkuk, letakan di atas mangkuk berisi es batu. Kocok hingga cream mengembang kaku. Sisihkan.

3. Ditempat terpisah, kocok cream cheese dgn gula halus hingga lembut. Campur adonan cream cheese ke dlm adonan double cream, aduk rata dgn spatula plastik. Tambahkan larutan gelatin & kopi, aduk kembali.

4. Menyusun: siapkan plastik mika bentuk bulat, atur susunanya mulai dari sponge cake & adonan tiramisu setips cara selang-seling. Dinginkan dlm kulkas selama 24 jam.


5. Sebelum disajikan, hias atasnya dgn butter cream. Taburi cokelat/kopi bubuk & chocolate chips. Sajikan dingin.

Buat 10 Porsi

Sumber ; lovealiz.wordpress.com

0 comments: